Mengapa Orang Jadi Pemarah Ketika Sedang Mengemudi?
https://www.belajarsampaimati.com/2023/04/mengapa-orang-jadi-pemarah-ketika.html
Ilustrasi/okezone.com |
Banyak orang, dan mungkin termasuk kita, yang jadi pemarah ketika sedang mengemudi di jalan raya. Mau naik motor atau mobil, orang yang aslinya kalem bisa berubah jadi emosian, mudah marah, dan itu bisa terjadi kapan saja, di mana saja. Mengapa?
Sebagian orang mengira bahwa orang-orang yang mudah marah di jalan raya karena dasarnya memang pemarah. Padahal tidak sesederhana itu. Karena orang yang aslinya kalem atau jarang marah pun bisa berubah jadi pemarah ketika sedang mengemudi di jalan raya.
Aktivitas mengemudi kendaraan, motor atau mobil, adalah aktivitas yang penuh tekanan. Panca indra kita bekerja secara intens, bahkan, tanpa sadar, insting kita jadi sangat peka ketika sedang berkendara. Kondisi penuh tekanan dan kewaspadaan itu mengubah kita jadi sensitif. Dan “sensitivitas” itu diperlukan, agar kita benar-benar hati-hati selama berkendara, agar selamat dan tidak celaka.
Ketika ada orang lain menyalip kendaraan kita seenaknya, atau melihat orang lain berkendara dengan goblok di depan kita, sangat mudah emosi kita tersulut, karena kita sedang dalam kondisi sangat sensitif, akibat tekanan dan kewaspadaan berkendara. Latar belakang itulah yang menyebabkan banyak orang jadi pemarah ketika berada di jalan raya.
Ada kalanya, kita mampu meredam emosi saat mendapati hal-hal menjengkelkan di jalan raya, misal karena hati sedang bahagia, atau karena faktor lain. Namun, dalam kondisi netral, apalagi ditambah cuaca panas, perut lapar, dan sebagainya, emosi sangat mudah tersulut. Melihat orang lain berkendara seenaknya bisa langsung membuat kita marah, karena mereka dapat mencelakakan diri sendiri dan diri kita.
Intinya, jika kita berada di bawah kondisi penuh tekanan dan kewaspadaan, apalagi dalam jangka waktu cukup lama—semisal berkendara di jalan raya—kita berubah jadi sensitif. Dalam kondisi sensitif, hal menjengkelkan sekecil apa pun bisa membuat kita marah.
Hmm... ada yang mau menambahkan?