Benarkah Petir Tidak Menyambar Tempat yang Sama Dua Kali?
https://www.belajarsampaimati.com/2023/04/benarkah-petir-tidak-menyambar-tempat.html
Ilustrasi/detik.com |
Meskipun ada ungkapan populer yang mengatakan bahwa petir tidak akan menyambar tempat yang sama dua kali, namun ini sebenarnya tidak benar.
Petir dapat menyambar tempat yang sama berkali-kali, terutama jika tempat tersebut merupakan sesuatu (benda) yang tinggi dan tajam seperti menara atau tiang listrik. Selain itu, jika kondisi cuaca di sekitar tempat tersebut sering terjadi badai, kemungkinan petir menyambar tempat itu juga akan semakin tinggi. Bukan hanya dua kali, tapi bisa berkali-kali.
Namun, terlepas petir dapat menyambar tempat yang sama berkali-kali, tetap disarankan untuk selalu menghindari tempat-tempat yang sering terkena petir, dan selalu mengikuti panduan keselamatan saat terjadi hujan atau badai.
Hmm... ada yang mau menambahkan?