Apa Itu Snakefish, dan Mengapa Dianggap Berbahaya?

Ilustrasi/cosmopolitan.com
Snakefish (Channidae) digambarkan sebagai makhluk air yang memiliki nafsu makan rakus, dan sering memakan apa pun yang ditemuinya di dalam danau atau kolam tempatnya hidup. Yang menakjubkan, ikan ini dapat berjalan di tanah, meninggalkan air hingga tiga hari, ketika mencari sumber makanan baru.

Ikan mengerikan ini dapat tumbuh hingga 2-3 meter, dan beratnya bisa mencapai 6 kilogram. Dalam lingkungan asli mereka, snakefish yang masih kecil biasanya dimangsa ikan yang lebih besar, sementara snakefish yang besar akan dimangsa buaya. 

Karena kemampuan mereka untuk berpindah ke habitat baru dan meninggalkan ekosistem lokalnya, orang-orang pun menganggap hewan itu berbahaya. 

Seperti yang disebutkan di atas, ikan ini dapat melompat keluar dari air, dan dapat berjalan di tanah, ketika mencari sumber makanan baru. Selama upayanya itu, kadang ikan tersebut akan menyelimuti dirinya dalam kubangan lumpur untuk sementara, lalu melanjutkan perjalanan. 

Dalam hal itu, tidak jarang ia juga menyerang manusia yang dijumpainya. Karena itu, snakefish pun dibasmi di 13 negara bagian di Amerika Serikat, serta di beberapa negara lain, termasuk di Australia.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Fauna 4433926756339649177

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item