Adakah Hewan Purba yang Masih Hidup Sampai Sekarang?

Ilustrasi/liputan6.com
Kalau menyebut hewan purba, yang terlintas dalam bayangan kita biasanya hewan-hewan besar seperti dinosaurus. Tapi sebenarnya tidak semua hewan purba berukuran besar, ada pula hewan-hewan purba yang ukurannya relatif kecil. Yang disebut hewan purba adalah hewan-hewan yang telah hidup pada masa sekian juta tahun lalu, dan mereka bukan hanya dinosaurus.

Kecoak, misalnya, sebenarnya termasuk hewan purba. Kecoak bahkan lebih purba dibanding dinosaurus, karena kecoak telah keluyuran di bumi sejak 360 juta tahun yang lalu, atau 112 juta tahun sebelum kemunculan dinosaurus!

Kecoak telah hidup sejak Zaman Karboniferus, dan kecoak pada masa itu memiliki ukuran tubuh yang kira-kira dua kali lebih besar dibanding kecoak yang kita kenal sekarang. Zaman Karboniferus terkenal sebagai zaman para serangga raksasa di bumi, karena pada waktu itu oksigen masih sangat berlimpah, sementara keberadaan predator masih sangat minim. Kecoak adalah salah satu serangga yang telah hidup pada zaman itu.

Meski telah hidup ratusan juta tahun, kecoak bisa dibilang tidak berubah banyak, selain ukuran tubuhnya yang menyusut lebih kecil dibanding para leluhurnya. Sepertinya, dengan bentuk tubuhnya yang “sederhana” itu saja, kecoak sudah mampu beradaptasi dengan perubahan yang terjadi dari zaman ke zaman, dari era jutaan tahun lalu sampai masa sekarang. 

Kecoak juga tampaknya masih akan terus ada di bumi sampai pada masa-masa mendatang—hewan ini sudah terbukti sangat tangguh menghadapi perubahan alam.

Selain kecoak, hewan-hewan purba lain yang masih ada hingga sekarang di antaranya adalah capung, kalajengking, kelabang, dan kepinding, yang sama-sama berasal dari Zaman Karboniferus. Meski, seperti kecoak, hewan-hewan itu juga mengalami perubahan dalam bentuk penyusutan ukuran tubuh.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Fauna 5486348662868621142

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item