Mengapa Bangsa Mesir Kuno Membangun Piramida?
https://www.belajarsampaimati.com/2022/07/mengapa-bangsa-mesir-kuno-membangun.html?m=0
Ilustrasi/pixabay.com |
Dalam kurun 2.700 tahun, sejak awal periode Kerajaan Lama Mesir (2700–2200 SM) hingga akhir periode Dinasti Ptolemaik (305-30 SM), bangsa Mesir kuno membangun piramida. Ada sekitar 136 piramida yang dapat ditemukan di sana.
Lalu buat apa bangsa Mesir kuno membangun piramida? Menurut sejarawan, piramida pada zaman Mesir kuno ditujukan untuk memakamkan para raja. Orang Mesir kuno menyebut piramida sebagai El Haram.
Dalam kebudayaan Mesir kuno, piramida tidak hanya berfungsi sebagai makam, namun juga dianggap sebagai rumah keabadian untuk raja mereka setelah meninggal dunia.
Bagi masyarakat Mesir, memuliakan raja adalah kewajiban, bahkan setelah sang raja meninggal dunia. Karena itu, agar kehidupan para raja tetap berlangsung meskipun sudah wafat, mereka membangun tempat khusus untuk memakamkan jasad raja, yaitu piramida.
Para ahli mempercayai bahwa raja disemayamkan di dalam piramida bersama dengan emas, berlian, mahkota, pakaian terbaik, madu, mumi kucing, serta makanan. Barang-barang itu ikut dikubur bersama para raja untuk menemani mereka di kehidupan kekal usai kematian.
Hmm... ada yang mau menambahkan?