Mengapa Memelihara Hewan Berdampak Baik untuk Kesehatan?

Mengapa Memelihara Hewan Berdampak Baik untuk Kesehatan?
Ilustrasi/klikdokter.com
Banyak orang memelihara hewan di rumah, yang umum adalah kucing atau anjing. Dan hewan peliharaan jenis itu pula yang dianggap memiliki dampak baik untuk kesehatan. Dalam ilustrasi sederhana, memiliki hewan peliharaan bisa membantu melawan rasa bosan atau kesepian.

Studi ilmiah memang menemukan bahwa punya hewan peliharaan bisa berdampak positif, dalam meningkatkan kesehatan fisik maupun mental. Studi yang dipublikasikan di jurnal Letter One menemukan bahwa orang yang memelihara hewan seperti anjing atau kucing memiliki kesehatan lebih baik hingga 50 persen, dibandingkan orang yang tidak memiliki hewan peliharaan.

Studi itu menganalisis 139 kumpulan data dari sejumlah negara di dunia. Peneliti melihat berbagai kondisi kesehatan, seperti kardiovaskular dan mental, aktivitas fisik, hingga kesejahteraan pemilik hewan peliharaan.

Hasilnya, orang dewasa yang memiliki hewan peliharaan lebih aktif secara fisik sampai 60 persen, dibandingkan orang yang tidak memiliki hewan peliharaan. Selain itu, pemilik hewan peliharaan juga mengalami peningkatan kesehatan jantung dan koroner.

Carri Westgarth, ilmuwan dari University of Liverpool, menyatakan, “Mengingat bahwa aktivitas fisik memiliki efek pada risiko banyak penyakit kronis, kanker, dan kesejahteraan mental, kemungkinan hewan peliharaan secara signifikan meningkatkan kesehatan kita.”

Dampak positif itu tidak hanya dijumpai pada orang dewasa, tapi juga pada anak-anak dan lansia. Anak-anak yang memiliki hewan peliharaan ternyata lebih sehat 11 persen dibandingkan anak-anak yang tidak punya hewan peliharaan. Sedangkan pada lansia, mereka yang memelihara hewan ternyata lebih aktif 68 persen dibandingkan lansia lain yang tak punya hewan peliharaan.

Selain kesehatan fisik, orang yang memiliki hewan peliharaan juga diketahui memiliki kesehatan emosional yang lebih baik, seperti mampu melawan kesepian, meningkatkan keterampilan, hingga perilaku sosial.

Di masa pandemi seperti sekarang, para ahli menyarankan untuk memelihara dan menjalin persahabatan dengan hewan peliharaan, karena memiliki dampak kesehatan yang nyata.

Tonya E. Thornton dan Terry L. Clower, ilmuwan dari George Mason University, menyatakan, “Hilangnya persahabatan sosial dan penyakit kesehatan mental terkait [Covid-19], terutama di antara populasi berisiko yang harus menanggung perpisahan dari keluarga dan teman selama berbulan-bulan, dapat sangat dikurangi dengan memiliki hewan peliharaan.”

Hmm... bagaimana menurutmu?

Related

Tubuh Manusia 8889901264350886324

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item