Mengapa Kita Memiliki Alis, dan Mengapa Bentuknya Melengkung?
https://www.belajarsampaimati.com/2019/12/mengapa-kita-memiliki-alis.html
Ilustrasi/antaranews.com |
Jadi, mengapa kita punya alis? Lebih dari itu, mengapa bentuk alis melengkung?
Sebenarnya, bahkan para ilmuwan pun belum yakin sepenuhnya kenapa manusia memiliki sepasang alis. Dugaan yang paling banyak diyakini, dan paling relevan, manusia memiliki alis untuk membantu melindungi mata dari keringat dan air hujan. Karena itu pula, bentuk alis melengkung.
Jika kita berolahraga, misalnya, tubuh akan menghasilkan keringat, termasuk di wajah. Keringat yang mengalir di dahi tidak bisa langsung mengenai mata, karena akan terhalang oleh alis. Dalam hal ini, alis berbentuk melengkung, sehingga keringat bisa jatuh, dan alis kembali kering.
Kenyataan itu penting, mengingat keringat kita memiliki kandungan garam. Jika garam dalam keringat masuk ke mata, bisa menyebabkan iritasi. Alis berfungsi menghindarkan kemungkinan buruk semacam itu.
Begitu pula ketika kita kehujanan. Air hujan yang menimpa dahi tidak langsung turun ke mata, karena terhalang keberadaan alis. Hal ini membantu kita bisa tetap melihat ke depan dengan cukup baik, meski hujan turun.
Dalam perspektif biologi, para ilmuwan percaya bahwa alis adalah hasil evolusi. Karenanya, menurut mereka, jika manusia tidak memiliki alis, kemungkinan bagian tubuh lain akan berevolusi untuk dapat melindungi mata. Misalnya, manusia bisa saja mengembangkan bulu mata sangat tebal untuk melindungi mata dari keringat dan hujan. Atau bisa juga dahi manusia lebih menonjol, agar hujan dan keringat tidak langsung mengenai mata.
Jika itu benar, kita patut bersyukur. Karena untungnya kita mengembangkan evolusi dalam bentuk alis, yang lebih enak dilihat.
Hmm... ada yang mau menambahkan?