Apa yang Disebut Penyerbukan Pada Tumbuhan?

Apa yang Disebut Penyerbukan?
Penyerbukan/wikipedia.org
Pada tumbuhan, penyerbukan adalah peristiwa sampainya serbuk sari pada kepala putik. Sebelum sel kelamin jantan bersatu dengan sel kelamin betina, serbuk sari jatuh dan menempel pada kepala putik. Peristiwa itulah yang disebut penyerbukan atau persarian.

Proses penyerbukan bisa terjadi dengan bantuan angin, hewan, air, atau manusia. Tumbuhan yang melakukan penyerbukan dengan bantuan angin (anemogami) umumnya tidak memiliki mahkota bunga atau bermahkota tapi kecil; memiliki serbuk sari banyak, kering, ringan, dan tidak lengket; kedudukan benang sarinya bergantungan; memiliki kepala putik besar, berbulu, dan menonjol; serta tangkai bunganya panjang.

Tumbuhan yang melakukan penyerbukan dengan bantuan hewan (zoidiogami) umumnya memiliki mahkota besar dan mencolok; serbuk sarinya lengket; memiliki kelenjar madu; dan memancarkan bau khas.

Dalam proses penyerbukan, ada beberapa hewan yang terlibat. Penyerbukan yang dibantu burung disebut ornithogami, penyerbukan yang dibantu serangga disebut insektogami, penyerbukan yang dibantu siput disebut malakogami, dan penyerbukan yang dibantu kelelawar disebut kiropterogami

Kemudian, penyerbukan dengan bantuan air (hidrogami) biasanya terjadi pada tumbuhan berbunga yang hidup di dalam air.

Sedangkan tumbuhan yang melakukan penyerbukan dengan bantuan manusia (anthropogami) umumnya dilakukan karena di tempat tumbuhan tersebut tidak ada hewan yang menjadi pengantar serbuk sari ke kepala putik, sementara manusia membutuhkan biji tumbuhan tersebut. Karenanya, manusia pun bertindak sebagai pembantu penyerbukan.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Sains 4021083404031843943

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item