Mengapa Kuku Terus Tumbuh Meski Dipotong?
https://www.belajarsampaimati.com/2014/09/mengapa-kuku-terus-tumbuh-meski-dipotong.html
Ilustrasi/idntimes.com |
Bagian matriks kuku kita terus memproduksi sel yang baru, sementara sel-sel yang lama akan terdesak dan semakin maju, dan akan terus berproduksi selama kita hidup.
Kuku kita terbentuk dari keratin, suatu jenis protein yang akan mengeras seiring lamanya usia sel tersebut. Pertumbuhannya pun semakin lama akan semakin menurun seiring bertambahnya usia manusia.
Ketika sel-sel yang ada di ujung kuku mulai mengeras, bagian pangkal kuku yang berisi sel-sel lunak berbentuk gel akan mendorong sel-sel yang ada di atasnya, dan mulai mengeras pula. Karena itulah, kuku kita tidak berhenti tumbuh meski dipotong terus-menerus.
Kecepatan tumbuh kuku jari tangan sekitar 0,1 milimeter per hari, sedangkan kuku jari kaki sekitar 1/3-1/2 dari kecepatan kuku jari tangan. Pertumbuhan keseluruhan kuku dalam waktu satu bulan sekitar 3 milimeter. Tebal kuku jari tangan bervariasi antara 0,5 mm-0,75 mm, sedangkan tebal kuku jari kaki dapat mencapai 1,0 mm. Pada orang tua, kuku tumbuh lebih lambat dan lebih tebal.
Kuku mengandung kalsium sepuluh kali lebih besar dari rambut, tetapi kadar itu tidak bermakna menambah kerasnya kuku. Kekerasan kuku dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu perlekatan dan orientasi protein keratin, rendahnya kandungan air pada lempeng kuku, kadar sulfur protein matriks, dan hubungan interselular.
Kuku tidak akan berhenti tumbuh, kecuali terjadi luka atau masalah pada pangkal kuku, atau pada bagian matriks (terjadi kerusakan pada akar kuku). Meski begitu, kemungkinan itu sangat kecil.
Hmm… ada yang mau menambahkan?