Kapan Tyrannosaurus-rex Hidup di Bumi?

Kapan Tyrannosaurus-rex Hidup di Bumi?
Ilustrasi/destandard.at
Biasa disingkat T-rex, hewan prasejarah ini hidup pada zaman Cretaceous (68 juta tahun yang lalu). Namanya memiliki arti “raja kadal yang mengerikan”.

Ia dapat tumbuh sepanjang 12 meter, tinggi 6 meter, dengan berat 7,5 ton. Sama seperti raptor, T-rex bertungkai dua, lehernya menyerupai huruf “S”, dan memiliki ekor sebagai penyeimbang gerakannya.

Selain itu, T-rex memiliki tulang tengkorak yang besar (1,5 meter) yang dikelilingi jaringan-jaringan otot kuat sehingga membuatnya mampu mengunyah mangsa dengan mudah.

Meski memiliki tubuh yang besar, T-rex juga memiliki otot-otot dalam jumlah banyak yang memungkinkannya berlari hingga kecepatan 40 sampai 70 kilometer per jam.

Kemampuan lain hewan ini adalah mampu mencium bau-bauan dari jarak jauh dibandingkan burung pemakan bangkai saat ini. Hingga saat ini masih menjadi perdebatan apakah sebenarnya T-rex pemakan bangkai atau hewan pemburu.

T-rex juga memiliki sepasang lengan yang masing-masingnya sepanjang 1 meter, namun belum ditemukan apa fungsi sepasang lengan tersebut. Fosilnya ditemukan di benua Amerika dan benua Asia, sementara penelitian terbaru (April 2008) menyatakan bahwa T-rex memiliki kekerabatan dengan bangsa unggas, aligator, dan burung unta.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Hewan Purba 6640869892399387978

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item