Apa yang Disebut Pusat Informasi PBB?
https://www.belajarsampaimati.com/2014/09/apa-yang-disebut-pusat-informasi-pbb.html
Ilustrasi/intlawgrrls.com |
Di seluruh dunia, terdapat 63 Pusat Informasi Perserikatan Bangsa-Bangsa yang berupaya menyediakan informasi bagi masyarakat umum, dalam bahasa-bahasa lokal.
Pusat-pusat informasi itu juga berhubungan dengan institusi pendidikan dan media setempat, serta membangun kemitraan dengan pemerintah, lembaga swadaya masyarakat, dan sektor swasta, dalam berbagai isu yang berhubungan dengan cakupan kinerja PBB.
UNIC merupakan bagian dari Departemen Informasi Publik PBB, dan beroperasi di berbagai belahan dunia. Cakupan kerja UNIC di antaranya membangun dan mengimplementasikan strategi komunikasi bersama Badan-Badan PBB dan mitra PBB setempat, untuk memublikasikan isu-isu prioritas dan kegiatan lainnya.
Pusat-pusat informasi itu mengadaptasikan berbagai pesan PBB dalam konteks lokal, melalui produk-produk informasi yang ditujukan kepada masyarakat setempat dengan menggunakan bahasa yang umum digunakan.
UNIC mengorganisasi kontak dengan media nasional dan regional, menyediakan kesempatan wawancara maupun mengadakan konferensi pers, memproduksi berbagai atribut informasi seperti perpustakaan dengan koleksi buku dan laporan, buletin, video, situs web, dan berbagai fasilitas lainnya.
Pusat-pusat informasi itu secara reguler memberikan informasi melalui seminar, pameran, pelatihan jurnalistik, serta berkontribusi pada kegiatan diskusi dalam koran, radio, televisi, maupun media sosial.
UNIC juga membantu PBB memperingati hari-hari penting yang dirayakan setiap tahun, dengan membantu organisasi peringatan dan perayaan tersebut dalam berbagai bentuk seminar, pelatihan, program pendidikan, kegiatan budaya dan lainnya, yang mengikutsertakan pemerintah setempat.
Hmm… ada yang mau menambahkan?