Berapa Jumlah Presiden AS Sampai Sekarang?

 Berapa Jumlah Presiden AS Sampai Sekarang?
Ilustrasi/istimewa
Sebagai negara besar, kaya, dan kuat, Amerika Serikat adalah negara yang memiliki pengaruh sangat besar di dunia, baik dalam politik, ekonomi, maupun pergaulan internasional pada umumnya. Karenanya, siapa pun yang menjadi Presiden Amerika Serikat tentu menjadi sorotan dunia, sekaligus menjadi tokoh penting internasional.

Presiden Amerika Serikat adalah kepala negara Amerika Serikat. Setiap Presiden Amerika Serikat hanya boleh menjabat selama dua masa bakti, yang masing-masing memiliki periode sepanjang empat tahun.

Semula, pelantikan presiden baru diadakan setiap empat tahun pada tanggal 4 Maret. Sampai kemudian, Ratifikasi Amandemen Kedua Puluh pada Undang-Undang Dasar Amerika Serikat mengubah masa bakti Presiden dan Wakil Presiden, sehingga dimulai pada tengah hari tanggal 20 Januari.

Hal itu dimulai dengan masa bakti kedua Presiden Franklin D. Roosevelt pada 1937. Hari pengangkatan presiden baru tersebut dikenal dengan nama Inauguration Day di Amerika Serikat.

Pada saat pelantikan, presiden baru mengucapkan sumpah jabatan, dengan isi, “Saya bersumpah dengan sesungguhnya, bahwa saya dengan setia akan melaksanakan jabatan Presiden Amerika Serikat, dan akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, dan akan memelihara, melindungi, serta mempertahankan Konstitusi Amerika. Semoga Tuhan membantu saya.”

Sampai saat ini, telah ada 45 orang yang pernah menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat. Diawali oleh George Washington yang menjabat pada 1789, dan sekarang dijabat oleh Donald Trump yang mulai menjabat pada 2017.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Umum 4663848124324657939

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item