Haleem dan Chak chak itu Makanan apa?
https://www.belajarsampaimati.com/2014/07/haleem-dan-chak-chak-itu-makanan-apa.html
Ilustrasi/gotravelly.com |
Haleem adalah makanan di Iran, yang biasa dihidangkan pada saat hari raya Idul Fitri. Haleem berbentuk serupa bubur atau sup kental yang terbuat dari gandum, daging, dan rempah, yang dimasak dalam waktu lama dengan dipanaskan pelan-pelan. Setelah matang, di atasnya ditambahkan bawang goreng, wijen, atau kacang-kacangan, buah kering, perasan lemon, dan minyak samin.
Bagi masyarakat Iran, haleem memiliki makna filosofis. Di zaman dulu, gandum—yang menjadi bahan dasar haleem—dipanen dengan dipotong setengahnya saja, tidak seluruhnya. Maksudnya agar orang lain atau generasi berikutnya bisa ikut menikmati karunia yang diberikan alam tersebut, juga melambangkan persamaan antarmanusia dan niat tulus untuk berbagi.
Sedangkan chak chak adalah makanan khas Uzbekistan, yang juga biasa dihidangkan pada saat lebaran. Makanan ini terbuat dari adonan tepung terigu yang digoreng kering dan disiram madu. Chak chak merupakan makanan penutup bangsa Tatar yang tersebar di Uzbekistan, Kazakhstan, Ukraina, Tajikistan, Kirgizstan, Turkmenistan, dan Azerbaijan. Hidangan ini dianggap simbol kemurahhatian. Di masa lalu, chak chak adalah makanan yang sering disuguhkan kepada para pengembara yang singgah.
Hmm… ada yang mau menambahkan?
Bagi masyarakat Iran, haleem memiliki makna filosofis. Di zaman dulu, gandum—yang menjadi bahan dasar haleem—dipanen dengan dipotong setengahnya saja, tidak seluruhnya. Maksudnya agar orang lain atau generasi berikutnya bisa ikut menikmati karunia yang diberikan alam tersebut, juga melambangkan persamaan antarmanusia dan niat tulus untuk berbagi.
Sedangkan chak chak adalah makanan khas Uzbekistan, yang juga biasa dihidangkan pada saat lebaran. Makanan ini terbuat dari adonan tepung terigu yang digoreng kering dan disiram madu. Chak chak merupakan makanan penutup bangsa Tatar yang tersebar di Uzbekistan, Kazakhstan, Ukraina, Tajikistan, Kirgizstan, Turkmenistan, dan Azerbaijan. Hidangan ini dianggap simbol kemurahhatian. Di masa lalu, chak chak adalah makanan yang sering disuguhkan kepada para pengembara yang singgah.
Hmm… ada yang mau menambahkan?