Minum Kopi ternyata Dapat Menurunkan Risiko Kematian

Mengonsumsi Kopi ternyata Dapat Menurunkan Risiko Kematian
Ilustrasi/istimewa
Kopi mengandung banyak komponen, dan banyaknya komponen itu pula yang menjadikan berbagai penelitian menyangkutnya kadang saling kontradiktif. Kandungan kafein dalam kopi, misalnya, sering dituding sebagai hal negatif, karena konsumsi kopi berkafein secara berlebihan dapat menyebabkan masalah di dinding arteri.

Selain itu, mengonsumsi kopi secara berlebihan juga dapat menyebabkan kekurangan magnesium atau hypomagnesaemia.

Namun, karena komponen kopi tidak hanya kafein, banyak penelitian lain yang justru menunjukkan hasil sebaliknya, bahwa kopi memberikan dampak positif bagi penikmatnya. Salah satu penelitian yang memberikan dukungan positif pada kopi adalah studi yang dilakukan National Cancer Institute (NCI) di Amerika Serikat.

Penelitian itu menyebutkan bahwa orang dewasa yang meminum kopi ternyata memiliki risiko kematian lebih rendah dibandingkan orang yang tidak atau jarang mengonsumsi kopi.

Dalam studi tersebut dinyatakan bahwa peminum kopi memiliki risiko lebih rendah terserang penyakit jantung, stroke, diabetes, penyakit pernapasan, dan infeksi. Namun, untuk penyakit kanker, belum diketahui apakah kopi juga memiliki pengaruh yang sama.

Neal Freedman dan timnya di NCI meneliti 400.000 pria dan wanita berumur antara 50-71 tahun. Mereka menemukan bahwa orang yang banyak meminum kopi memiliki risiko kematian yang rendah akibat penyakit-penyakit yang disebutkan di atas. Secara konklusif, orang yang mengonsumsi kopi sebanyak tiga kali sehari memiliki risiko kematian sepuluh persen lebih rendah.

“Kami telah menemukan hubungan antara kopi dan risiko kematian,” ujar Neal Freedman. “Meski penelitian telah menemukan hubungan sebab-akibat, namun kopi mengandung lebih dari seribu komponen yang mempengaruhi kesehatan. Penelitian ini masih belum pasti, karena banyaknya komponen tersebut.”

Studi yang dilakukan Neal Freedman dan NCI hanyalah satu dari banyaknya penelitian mengenai kopi. Seperti yang disebutkan di atas, berbagai temuan menyangkut kopi kadang saling kontradiktif, antara positif dan negatif. Namun, meski begitu, banyak pihak tetap mempercayai bahwa kopi memiliki beberapa efek positif untuk kesehatan seseorang.

Selain dapat mengurangi risiko penyakit-penyakit di atas, kopi juga diketahui dapat mengurangi risiko penyakit Alzheimer dan Parkinson. Kopi juga diketahui mengandung antioksidan yang bisa membantu mencegah kerusakan sel.

Hmm… bagaimana menurutmu?

Related

Studi 6802537399800919237

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item