Apa Perbedaan Plasma TV, LCD TV, dan LED?

Ilustrasi/edbestov.live
Plasma TV atau LCD TV biasa dipilih orang-orang yang menginginkan televisi yang tipis. Sekilas, dua macam pesawat televisi itu sulit dibedakan secara visual. Meski begitu, keduanya memiliki kemampuan berbeda, karena memang mengusung teknologi yang berbeda.

Plasma TV dibuat dari dua pelat kaca yang diisi ribuan sel yang mengandung gas. Sel-sel itu berisi gas neon dan dilapisi fosfor, sehingga menjadikannya seperti lampu neon mini. Masing-masing sel plasma tersebut bisa diberi tenaga listrik agar melepaskan foton ultraviolet. Foton-foton itulah yang menyebabkan fosfor yang melapisi sel tersebut berubah warna. Dengan menghidupkan dan mematikan sel-sel itu pada saat dan rangkaian yang tepat setiap 1/1.000 detik, gambar pun terbentuk.

Berbeda dengan Plasma TV, piksel pada LCD TV tidak memberikan cahaya sendiri. Sebuah kristal cair diperangkap dalam dua lembar kaca, dan seluruhnya disinari oleh cahaya yang datang dari belakang. Variasi arus listrik yang datang dari belakang itulah yang mengontrol seberapa besar cahaya yang menerangi masing-masing piksel tersebut.

Kemudian, teknologi LED memiliki keunggulan dalam menampilkan warna yang jauh lebih banyak dibanding teknologi LCD yang ada saat ini, atau menyerupai warna aslinya. Bahkan teknologi LED juga mengalahkan monitor CRT untuk tampilan warna. Selain dalam hal warna, teknologi LED juga lebih ramah lingkungan, karena tidak ada kandungan zat merkuri di dalamnya.

TV LED menggunakan cahaya pancaran dioda (light emitting diode) sebagai sumber cahaya televisi. LED menggunakan dioda untuk membuat banyak gambar berwarna-warni yang realistis. Televisi LED memiliki kontras rasio 500.000:1, juga refresh rate yang tinggi untuk membantu menonton acara yang penuh gerakan, semisal olahraga atau film.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Iptek 156744029024839617

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item