Penggunaan Pestisida ternyata Berisiko Menyebabkan Parkinson
https://www.belajarsampaimati.com/2014/01/pestisida-menyebabkan-parkinson.html
Ilustrasi/8villages.com |
Lorene Nelson, ahli syaraf dari Standford University School of Medicine, melakukan penelitian terhadap efek pestisida, dan menemukan bukti bahwa zat kimia dalam pestisida dapat menimbulkan penyakit parkinson. Penyakit yang umumnya menyerang orang-orang lanjut usia itu dapat menyerang orang-orang yang sehari-harinya akrab dengan pekerjaan pertanian yang berhubungan dengan pestisida.
Bahan-bahan kimia yang terkandung dalam pestisida, menurut Lorene Nelson, menyebabkan orang terkena parkinson, karena merusak fungsi otak dan tak bisa disembuhkan. Kesimpulan itu disampaikan olehnya dalam pertemuan para ahli syaraf di San Diego, setelah mengamati 500 orang yang menderita gemetaran dan kaku otot.
Kenyataan itu pun kembali mengingatkan kita, bahwa zat kimia yang sekarang akrab dengan kehidupan sehari-hari memiliki efek yang bisa buruk, meski dalam jangka pendek tampak membantu.
Hmm… bagaimana menurutmu?