Apa Benar Musik Klasik Punya Pengaruh Mencerdaskan Otak Bayi?

Apa Benar Musik Klasik Punya Pengaruh Mencerdaskan Otak Bayi? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/vladstudio
Musik klasik tidak hanya menyenangkan telinga dan menenangkan batin pecintanya, namun ternyata juga berpengaruh dalam hal mencerdaskan bayi. Kenyataan itu diungkapkan oleh John Colombo, Guru Besar Pengembangan Manusia pada Universitas Kansas, AS. Ia menyatakan, “Secara teoritis, musik klasik bisa mempengaruhi pertumbuhan otak.”

Otak manusia terbentuk dalam masa kehamilan sampai tahun-tahun pertama kehidupan seseorang. Pada waktu itu, sebagian besar sel-sel syaraf yang jumlahnya triliunan belum seluruhnya terhubung dengan susunan syaraf pusat.

Irama musik klasik yang menenangkan itu mendorong aktivitas otak janin, sehingga membuat sel-sel syaraf terhubung lebih baik dengan susunan syaraf pusat.

Meski tidak banyak orang yang suka musik klasik karena iramanya dinilai naik turun tiba-tiba—dan mungkin pula dianggap kurang easy listening—namun bagi janin atau bayi, irama musik klasik bukan hal yang asing. Irama musik klasik sangat mirip dengan detak jantung ibu dalam rahim.

Karena pengaruhnya yang positif, banyak dokter ahli kandungan dan kebidanan menganjurkan para ibu dan calon ibu untuk sering-sering memperdengarkan musik klasik untuk calon anak yang dikandungnya.

Hmm… bagaimana menurutmu?


Related

Tubuh Manusia 1596514675717853844

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item