Apa Fungsi Air Ludah bagi Manusia?

Apa Fungsi Air Ludah bagi Manusia? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/popmama.com
Fungsi utama air ludah adalah untuk membantu proses pencernaan. Air ludah menjaga rongga mulut tetap lembap dan nyaman ketika kita makan, dan membantu melembapkan makanan kering, sehingga makanan bisa dikunyah serta lebih mudah ditelan. Lendir dalam air ludah membungkus makanan, dan berfungsi seperti pelumas untuk membantu kita menelan.

Di dalam air ludah terdapat enzim ptialin yang memulai tahap pertama dari pencernaan. Enzim ptialin menguraikan makanan yang mengandung tepung menjadi gula yang lebih sederhana. Air ludah juga memungkinkan kita mengecap rasa makanan dan minuman. Secara rata-rata, setiap hari kita biasanya menghasilkan sekitar 1,7 liter air ludah.

Melalui lidah, kita bisa mengecap empat rasa utama makanan atau minuman, yaitu manis, asin, pahit, dan asam. Kita dapat mengecapnya dengan bagian-bagian yang berbeda dari lidah, dan kita bisa memeriksa di mana keempat rasa itu dapat dirasakan dengan mengoleskan sedikit garam (untuk rasa asin), gula (untuk rasa manis), bubuk kopi (untuk rasa pahit), dan air perasan jeruk (untuk rasa asam).

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Tubuh Manusia 2266526235796258534

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item