Apa Alasan Ibu-Ibu Suka Main Facebook?
https://www.belajarsampaimati.com/2013/12/ini-alasan-ibu-ibu-suka-main-facebook.html?m=0
Ilustrasi/istimewa |
Pertanyaan itu pun membuahkan studi yang telah dilakukan sejak tahun 2010 silam. Dalam studi, para peneliti menemukan bahwa sekitar 50 persen orang dewasa AS berusia 50 sampai 65 tahun yang menggunakan internet mengatakan mereka adalah anggota dari sebuah situs jejaring sosial.
Dalam studi yang dilakukan kemudian, mereka meneliti alasan atau latar belakang orang-orang itu bergabung dalam situs pertemanan.
Dalam studi itu, para peneliti mewawancarai 28 wanita di atas usia 50 tahun yang menggunakan komputer, situs jejaring sosial, atau panggilan layanan online Skype. Sekitar tiga perempat dari mereka adalah pengguna Facebook.
Hasilnya, sebanyak 86 persen menyatakan mereka bergabung di Facebook karena bujukan anggota keluarga. Bahkan, sebanyak 48 persen menyebutkan, anak perempuan merekalah yang membujuknya.
Nancy Horak Randall, profesor sosiologi di Universitas Wingate di North Carolina, AS, yang terlibat dalam penelitian itu, menyatakan bahwa alasan paling umum ibu-ibu itu bermain Facebook di antaranya, “Putri saya bilang, saya perlu bergabung di Facebook,” dan, “Itulah cara agar saya bisa melihat foto-foto mereka.”
Nancy Randall menuturkan, banyak wanita merasa bahwa mereka memiliki tanggung jawab untuk menjaga ikatan keluarga. Jadi, ibu-ibu itu pun melihat akun Facebook si anak sebagai cara untuk tetap bisa terjalin dengan anak-anak mereka, keponakan, serta teman dari anak-anak mereka.
Hmm… bagaimana menurutmu?