Rutin Mengonsumsi Sayur dan Buah Bisa Mengurangi Risiko Sakit Jantung

 Rutin Mengonsumsi Sayur dan Buah Bisa Mengurangi Risiko Sakit Jantung, Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/istimewa
Sudah menjadi pengetahuan umum, bahwa sayur dan buah memiliki manfaat bagus bagi tubuh manusia. Pertanyaannya, seberapa banyak sayur dan buah yang seharusnya kita konsumsi setiap hari untuk tujuan menjaga kesehatan? Berdasarkan penelitian terbaru, mengonsumsi 7 porsi sayur dan buah dipercaya bisa mengurangi risiko penyakit jantung.

Penelitian yang dilakukan di Spanyol itu mengungkapkan, orang yang makan 7 porsi sayur dan buah-buahan setiap hari akan jauh lebih sehat dibanding mereka yang tidak. Penelitian itu juga menunjukkan bahwa makan banyak sayur dan buah-buahan sangat berpengaruh positif terhadap kesehatan jantung.

Tim peneliti dari The Andalusian School of Public Health’s Granada Cancer Registry melakukan analisis pada 25.682 kasus kematian terhadap 451.151 orang penduduk selama periode 13 tahun.

Mereka menemukan bahwa orang yang makan lebih dari 569 gram sayur dan buah-buahan, atau sekitar 7 porsi, rata-rata 1,12 tahun hidup lebih lama dibanding mereka yang makan sayur dan buah-buahan kurang dari 249 gram per hari.

Studi tersebut juga menunjukkan bahwa untuk setiap kenaikan 200 gram konsumsi, risiko kematian akan menurun sebesar 6 persen. Karenanya, para peneliti percaya bahwa hampir 3 persen dari kematian dapat dicegah jika semua orang makan 6 atau 7 porsi sayur dan buah-buahan dalam sehari.

Tidak hanya itu, studi ini juga menjelaskan bahwa orang yang makan banyak sayur dan buah-buahan dapat menurunkan risiko terkena penyakit jantung sampai 15 persen. Lebih dari 4 persen kematian terkait penyakit jantung juga bisa dicegah jika semua orang makan cukup sayur dan buah-buahan, termasuk orang-orang yang gemuk dan perokok.

Mereka percaya sayur dan buah-buahan bisa memberi efek positif tersebut karena kandungan antioksidannya. Kandungan itu diyakini mengurangi stres oksidatif yang disebabkan oleh konsumsi alkohol, rokok, dan kelebihan berat badan.

Penelitian ini membuktikan, jika semua orang makan jumlah sayur dan buah-buahan seperti yang direkomendasikan dalam sehari, maka jumlah orang dengan penyakit kronis dan risiko kematian dini akan turun 10 sampai 25 persen.

María José Sánchez Pérez, salah satu anggota peneliti, menyatakan, “Sekarang ada bukti yang cukup mengenai efek menguntungkan dari mengonsumsi sayur dan buah-buahan, termasuk untuk mencegah kanker dan penyakit kronis lainnya. Salah satu langkah paling efektif selanjutnya adalah mempromosikan konsumsi sayur dan buah-buahan kepada masyarakat sesering mungkin.”

Hmm… bagaimana menurutmu?

Related

Studi 4996319583167139122

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item