Minum Kopi pada Pukul 14.16 Bisa Mengembalikan Energi

Ilustrasi/kompas.com
Para penyuka kopi biasanya menikmati seduhan kopi pada pagi hari, dengan alasan untuk “membuka mata” setelah tidur semalaman. Kandungan kafein dalam kopi bisa merangsang aktivitas motorik dan seluruh panca indera, sehingga meminum secangkir kopi di pagi hari bisa merangsang tubuh mereka untuk mulai beraktivitas. Namun, penelitian baru-baru ini justru menunjukkan bahwa waktu terbaik untuk minum kopi adalah siang hari.

Studi yang dipublikasikan oleh National Health Service di Inggris itu menyatakan, “Penelitian telah menunjukkan bahwa pukul 14.16 merupakan waktu umum ketika telah terjadi penurunan energi. Para pekerja pun akan sulit berkonsentrasi di waktu tersebut.”

Pernyataan itu kemudian disimpulkan oleh situs Food Republic bahwa waktu ideal untuk meminum kopi adalah pukul 14.16. Situs Lifehacker juga mendukung gagasan bahwa kopi bisa membantu para pekerja untuk kembali meningkatkan daya konsentrasi.

Kafein dalam kopi diketahui bisa meningkatkan mood, memori, dan fungsi kognitif secara umum. Penelitian sebelumnya juga menunjukkan, seiring berjalannya waktu konsumsi kafein bisa menyebabkan perubahan nyata dalam otak.

Dalam laporan yang dirilis majalah Forbes, penelitian tahun 2012 menunjukkan bahwa konsumsi kafein pada tikus terbukti bisa mengurangi inflamasi akibat gangguan kognitif ringan. Dengan kata lain, kopi bisa melindungi otak dari penyakit demensia, alzheimer, dan parkinson.

Hmm… bagaimana menurutmu?

Related

Studi 6933287151375641655

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item