Mengapa Tubuh Jerapah Dihiasi Banyak Totol?
https://www.belajarsampaimati.com/2013/04/mengapa-tubuh-jerapah-dihiasi-banyak.html
Ilustrasi/istimewa |
Pola totol-totol pada tubuh jerapah berfungsi menyamarkan mereka ketika berada di antara pepohonan, sehingga dapat melindungi mereka dari kemungkinan intaian musuh atau predator.
Jerapah cenderung hidup berkelompok, yang terdiri atas beberapa jerapah betina dan jerapah muda, dengan satu ekor jerapah jantan dewasa. Mereka biasa tidur sambil berdiri, meski sesekali juga tidur dengan menelungkupkan badan.
Ketika sedang bergerombol di antara pepohonan, keberadaan jerapah tidak terlalu kelihatan. Hal itu dimungkinkan karena adanya totol-totol khas pada tubuh mereka.
Hmm… ada yang mau menambahkan?