Apa yang Disebut Gunung Berapi?
https://www.belajarsampaimati.com/2013/04/apa-yang-disebut-gunung-api.html
Ilustrasi/istimewa |
Gunung berapi juga bisa menyebabkan bencana akibat letusannya. Bencana yang dapat ditimbulkan letusan gunung berapi antara lain karena gas beracun, aliran lava, aliran lumpur, kebakaran hutan, gempa Bumi, dan gelombang tsunami. Bencana-bencana tersebut bisa membahayakan manusia, hewan, juga tumbuhan. Karena itu pula, gunung berapi disebut sebagai sumber bencana terbesar di dunia.
Yang mungkin masih jarang disebut, gunung berapi juga menjadi salah satu penyumbang pemanasan global. Gas vukanik yang dihasilkan gunung mengandung CO2 atau karbondioksida, yang selama ini dianggap sebagai faktor penting penyebab pemanasan global.
Memang sulit—bahkan tidak mungkin—mencegah pemanasan global yang disebabkan gunung berapi. Namun, penghuni Bumi bisa mengatasinya dengan cara menanam banyak pohon. Dengan banyak pohon dan tumbuhan, karbondioksida akan terus terserap.
Hmm… ada yang mau menambahkan?