Apa yang Disebut Glasiologi dan Hidrogeologi?

Apa yang Disebut Glasiologi dan Hidrogeologi? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/istimewa
Glasiologi adalah ilmu yang mempelajari sifat-sifat fisika/kimia es dan salju (gletser), pembentukan formasi, pergerakan, dan juga evolusinya. Istilah glasiologi berasal dari bahasa Prancis, yaitu “glace”, yang berarti “es”, dan bahasa Yunani, “logos”, yang berarti ilmu.

Studi tentang glasiologi juga mencakup aspek ilmu lain, seperti geofisika, geologi, geografi fisik, geomorfologi, klimatologi, meteorologi, hidrologi, biologi, dan ekologi.

Sedangkan hidrogeologi adalah bagian dari hidrologi yang mempelajari penyebaran dan pergerakan air dalam tanah dan batuan di kerak Bumi (umumnya dalam akuifer). Istilah hidrogeologi merupakan gabungan dua kata, “hidro”, yang berarti “air”, dan “geologi”, yang berarti “ilmu mengenai batuan”.

Istilah geohidrologi juga sering digunakan secara bertukaran. Beberapa kalangan membuat sedikit perbedaan antara seorang ahli hidrogeologi atau ahli rekayasa yang mengabdikan dirinya dalam geologi (geohidrologi), dan ahli geologi yang mengabdikan dirinya pada hidrologi (hidrogeologi).

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Sains 6814863010928205530

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item