Mengapa Mata Kita Berkedip?
https://www.belajarsampaimati.com/2013/03/mengapa-mata-kita-berkedip.html
Ilustrasi/detik.com |
Kedipan pada mata menjadi pengaman otomatis agar mata tidak menjadi perih atau kering. Ketika datang angin kencang yang muncul tiba-tiba, misalnya, mata kita akan secara otomatis berkedip atau menutup, untuk melindungi diri.
Pada waktu berkedip, bola mata akan dibasahi air mata. Air dari kedipan itulah yang akan membersihkan bola mata, jika terdapat debu-debu kecil yang menempel. Karena itu, selain sebagai pengaman, kedipan juga berfungsi untuk membersihkan bola mata.
Selain itu, kita juga lebih sering berkedip pada waktu gugup, stres, atau sedih. Secara rata-rata, jumlah kedipan mata kita akan lebih banyak dibanding ketika tidak mengalami beberapa keadaan itu.
Hmm… ada yang mau menambahkan?