Apa yang Menyebabkan Mata Juling?

Ilustrasi/fajar.co.id
Penyebab mata juling beragam. Untuk mengetahuinya secara pasti tentu memerlukan pemeriksaan dokter yang ahli, meliputi anatomi mata, faal atau fisiologi, serta apakah si penderita mengidap suatu penyakit.

Dalam beberapa kasus, mata juling disebabkan karena otot mata. Untuk menggerakkan bola mata, kita membutuhkan enak macam otot mata. Jika semua otot itu normal, kedua mata pun akan berfungsi seimbang. Normal atau tidaknya otot mata tergantung pada tebal/tipis, panjang/pendek, dan berfungsi/tidaknya saraf-saraf mata. Karena itu, jika di antara otot atau saraf tersebut ada yang tidak normal, keadaan itu pun bisa menyebabkan seseorang menderita juling.

Kemudian, mata juling juga dapat disebabkan karena gangguan perbedaan ketajaman penglihatan yang sangat besar di antara kedua mata. Misalnya, mata kiri -1 (minus satu), dan mata kanan -8 (minus delapan) atau lebih. Perbedaan yang amat jauh itu dapat menyebabkan juling, karena perbedaan ukuran antara mata kiri dan kanan yang masih bisa ditoleransi tidak lebih dari 3.

Ada pula penyebab mata juling yang disebut lazy eyes (mata malas) atau ambliopia, yaitu kemunduran penglihatan yang disebabkan satu mata memiliki visus (ketajaman mata) rendah yang tidak dapat ditingkatkan lagi karena terlalu lama dibiarkan. Akibatnya, penglihatan pun didominasi oleh mata yang sehat saja.

Ketiga faktor di atas dapat disebabkan beberapa hal, semisal faktor bawaan (kongenital), trauma mata (tertusuk benda tajam atau tumpul), infeksi virus atau bakteri, dan sebagainya. Infeksi toksoplasma yang ditularkan melalui kucing atau daging yang mengandung kuman toksoplasma karena tidak dimasak dengan baik, juga dapat menjadi penyebab.

Selain itu, penyakit sistemik juga dapat menyebabkan mata juling jika berhubungan dengan otak, semisal diabetes mellitus dan hipertiroid, penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah otak (stroke), kelainan darah atau perdarahan, serta gangguan metabolisme—antara lain kadar kolesterol yang tinggi. Kemudian, munculnya tumor jinak atau ganas yang berhubungan dengan mata juga bisa menyebabkan juling.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Tubuh Manusia 1726961772211285814

Posting Komentar

  1. mata-mata ada yg julinjg juga tdk??

    BalasHapus
  2. Maaf mau tanya,jika mata juling muncul karena tekanan darah tinggi,apakah posisi mata yg juling tersebut dpt kembali ke posisi awal/normal ketika tekanan darah orang tersebut kembali normal?atau bagaimana cara penanganan/pengobatannya?terima kasih..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pertanyaan Anda sepertinya lebih baik ditanyakan pada dokter yang berkompeten, agar mendapat penjelasan yang lebih baik.

      Hapus

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item