Apa yang Dimaksud Badai Matahari?

Apa yang Dimaksud Badai Matahari?
Ilustrasi/istimewa
Badai Matahari adalah pelepasan energi magnetik seketika yang terbentuk di atmosfer Matahari, akibat Plasma Matahari yang meningkat suhunya hingga jutaan Kelvin beserta partikel-partikel lainnya berakselerasi mendekati kecepatan cahaya. Total energi yang dilepaskan setara dengan jutaan bom hidrogen berukuran 100 megaton.

Jumlah dan kekuatan badai Matahari bervariasi. Ketika Matahari aktif dan memiliki banyak bintik, badai Matahari lebih sering terjadi.

Badai Matahari sering kali terjadi bersamaan dengan luapan massa korona. Badai Matahari memberikan risiko radiasi yang sangat besar terhadap satelit, pesawat ulang alik, astronot, dan terutama sistem telekomunikasi Bumi.

Badai Matahari yang pertama kali tercatat oleh para ahli astronomi adalah pada tanggal 1 September 1859. Dua peneliti, Richard C. Carrington dan Richard Hodgson, yang sedang mengobservasi bintik Matahari melalui teleskop di tempat terpisah, mengamati badai Matahari yang terlihat sebagai cahaya putih besar di sekeliling Matahari.

Kejadian itu disebut Carrington Event, dan menyebabkan lumpuhnya jaringan telegraf transatlantik antara Amerika dan Eropa.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Sains 8686439029339668731

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item