Air Mineral apa yang Diminum Presiden SBY?

Air Mineral apa yang Diminum Presiden SBY?
Ilustrasi/tribunnews.com
Meminum air mineral alami merupakan salah satu budaya makan di Eropa, yang kemudian teradopsi secara luas di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia.

Bahkan, saat ini, mengkonsumsi air mineral dalam kemasan tidak hanya dilakukan setelah makan, namun juga dalam berbagai kesempatan sehari-hari. Dari para pejabat sampai rakyat biasa, semuanya minum air kemasan. Termasuk presiden Indonesia.

Air minum kemasan apa yang diminum presiden kita? Air yang biasa dikonsumsi presiden Susilo Bambang Yudhoyono adalah air kemasan yang disebut EQUIL.

EQUIL dikemas dalam botol pertama kali pada tahun 1998 dari sumbernya, di Villa D’Equilibrium, dan diluncurkan ke pasar yang kemudian sebagian besar dimonopoli oleh beberapa merek Eropa. Karena kualitasnya terbukti lebih unggul, dan strategi pemasarannya juga lebih terfokus, EQUIL saat ini menjadi pilihan konsumen kelas atas. Karenanya, tidak heran kalau presiden SBY juga memilihnya.

Berbeda dengan air kemasan umumnya, EQUIL benar-benar air murni, dalam arti sumber airnya tidak pernah (dan tidak akan) dipompa sama sekali. Karena itu pula, EQUIL juga tersedia dalam jumlah terbatas, karena ia dibuat (dikemas) tergantung ketentuan alam. Selama air di sumbernya masih ada, minuman itu masih akan ada.

Di Indonesia, EQUIL dalam kemasan botol 380 ml dibandrol seharga Rp. 21.000. Sebagai perbandingan, rata-rata air kemasan merek lain (dengan botol ukuran 2.000 ml) hanya sekitar Rp. 5000. Rasanya agak-agak mirip dengan air soda.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Umum 4198456869747202938

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item