Kapan Lahirnya Istilah Weblog?

Kapan Lahirnya Istilah Weblog?
Ilustrasi/istimewa
Blog merupakan hasil evolusi dari diary online—diary atau catatan harian mengenai ide, pendapat, opini, atau lainnya, yang dipublikasikan secara online (menggunakan website).

Orang yang dianggap sebagai orang pertama yang melakukan aktivitas tersebut adalah Justin Hall, yang membuat online diary bernama “Justin Links From The Underground” pada tahun 1994, ketika ia masih menjadi pelajar di Swarthmore College.

Pada waktu itu, blog (yang saat itu bernama online diary) pada umumnya adalah website yang berisi kumpulan link menuju halaman web lain, yang disertai komentar dan opini pemilik online diary tersebut mengenai halaman dari tujuan link.

Karena itu, online diary pada masa itu dapat pula dikatakan sebagai katalog link berdasarkan opini pemilik. Para diarist (sebutan untuk pemilik online diary) adalah editor yang memilih link mana yang menarik, dan menampilkan link tersebut di online diary-nya.

Sampai kemudian, pada 17 September 1997, Jorn Barger, seorang programer yang juga mengelola online diary bernama “Robot Wisdom”, menciptakan istilah “weblog” yang diambil dari kata “logging the web”. “Logging” bisa diartikan “masuk”, sehingga “logging the web” bisa diartikan “memasuki web”.

Karenanya, istilah “blogger” pada masa itu merujuk pada orang yang masuk ke belantara web, dan menyortir link-link menarik berdasarkan opininya.

Sampai tahun 1998, jumlah website yang dapat disebut “weblog” masih sangat sedikit, dan istilah itu pun belum populer. Kemudian, pada 1999, Peter Merholz mengusulkan agar “weblog” disingkat menjadi “blog”. Sejak itu, orang yang mengelola blog kemudian disebut “blogger”.

Lahirnya istilah “blog” menandai titik penting dalam perkembangan dunia blog selanjutnya, karena sejak itulah perkembangan blog melaju cukup cepat.

Pertumbuhan blog semakin cepat ketika Pyra Labs merilis Blogger.com, layanan web yang memungkinkan orang dapat menciptakan dan mengelola blog, tanpa harus menguasai kemampuan HTML sekalipun.

Pada titik itu, definisi istilah “blog” sudah bergeser jauh—jika sebelumnya adalah aktivitas mengumpulkan link, berubah menjadi aktivitas menulis atau membuat apa saja yang dapat diposting atau dipublikasikan di internet.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Sejarah 4009452990929879255

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item