Apa Perbedaan Kura-kura dan Penyu?

Apa Perbedaan Kura-kura dan Penyu? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/livebuzz.com
Sulit menyebutkan perbedaannya, karena kura-kura dan penyu sama-sama reptil berpelindung yang bergerak dengan lambat. Kura-kura hidup di daratan yang kering di banyak daerah di dunia yang bersuhu hangat. Mereka biasanya memiliki cangkang berbentuk kubah tinggi, dan makanan utamanya adalah tumbuh-tumbuhan.

Sedangkan penyu hidup di air tawar. Mereka memiliki cangkang datar yang memungkinkan mereka dapat bergerak lebih gesit ketika berenang. Penyu biasanya memiliki kaki yang sebagian berselaput, dan mereka memakan ikan serta binatang yang lain. Selain itu, beberapa penyu adalah pemangsa yang besar dan galak.

Sekadar catatan, sebagian orang kadang menggunakan kata “turtle” untuk menyebut kura-kura dan penyu. Padahal, turtle adalah hewan tersendiri, yaitu binatang besar yang hidup di laut.

Turtle memiliki cangkang berbentuk ramping, dan mereka tidak bisa menarik kepala untuk perlindungan. Kaki mereka berfungsi seperti dayung yang tertutupi kulit pelindung, dan mereka memakan tumbuh-tumbuhan laut serta binatang lain.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Hewan Darat 8439392926661013565

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item