Siapakah Daru Quthni dan Sabth Mardini?

Siapakah Daru Quthni dan Sabth Mardini? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/istimewa
Ali bin Umar Daru Quthni adalah penulis sekaligus ahli hadist dan fiqih dari Baghdad. Sebagaimana para ulama besar lain, Daru Quthni juga seorang pembelajar sejati. Setelah menyelesaikan pendidikan dasarnya, ia melakukan perjalanan ke Mesir, Suriah, dan lainnya, untuk menuntut ilmu.

Selain menguasai ilmu hadist dan fiqih, Daru Quthni juga mahir dalam syair dan sastra. Sepanjang hidupnya, ia telah menulis banyak buku, di antaranya adalah “Sunan Daru Quthni” dan “Al-Mukhtalif wal Mu’talaf”.

Sedangkan Sabth Mardini adalah astronom dan pakar matematika muslim kelahiran Damaskus. Berdasarkan catatan sejarawan, Sabth Mardini telah menulis 32 jilid karya, yang sebagian besarnya dalam bentuk tulisan tangan, yang sampai hari ini masih tersimpan di berbagai tempat. Di antara karya Sabth Mardini yang terkenal adalah buku matematika berjudul “Daqayiqul Haqayiq”.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Tokoh 2029939821114197979

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item