Siapa Penemu Plastik?

Siapa Penemu Plastik? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/ctpost.com
Plastik ditemukan pada tahun 1910 oleh Leo Hendrik Baekeland, seorang ahli kimia warga Amerika berkebangsaan Belgia. Ia menemukan plastik tahan panas yang kemudian dinamai Bakelit, yang penamaannya diambil dari namanya, Baekeland.

Leo Hendrik Baekeland memulai penelitiannya untuk dapat menghasilkan plastik yang tahan panas tersebut sejak tahun 1905, di Yonkers, New York.

Dia mereaksikan dua jenis bahan kimia, yaitu formaldehida (H2CO), sejenis bahan pengawet, dan fenol (C6H5OH), sejenis bahan pembasmi kuman. Hasilnya adalah suatu bahan baru yang dapat dibengkokkan, dipilin, dan dibuat berbagai bentuk. Ia menamainya bakelite (bakelit)—yang menjadi cikal bakal plastik sebagaimana kita kenal sekarang.

Pada tahun itu pula, Baekeland mendirikan pabrik plastik sekaligus menjadi direktur utamanya, dan Bakelit atau plastik tahan panas itu pun mulai diperkenalkan kepada masyarakat umum. Sejak saat itulah abad plastik dimulai di muka bumi.

Oh ya, Baekeland meninggal dunia pada tanggal 23 Februari 1944 di Beacon, New York, AS, dalam usia 81 tahun.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Tokoh 7172234094210183077

Posting Komentar

  1. berarti dia ini nih ya yang bertanggung jawab atas limbah plastik di bumi sekarang. jadi, kira2 dia pahlawan atau bajingan, pal? mengingat karyanya menciptakan limbah gitu.

    BalasHapus
  2. Mungkin sih dulu waktu dia nyiptain plastik, dia belum kepikiran kalau temuannya itu bakal jadi limbah masalah. Ini kan nggak jauh beda dengan Alfred Nobel yang menemukan dinamit. Dia juga nggak memaksudkan dinamitnya sebagai alat penghancur peradaban.

    BalasHapus
  3. lalu, siapakah orang pertama yang melakukan operasi plastik?

    BalasHapus
  4. Masukkan pertanyaanmu ke kolom pertanyaan, dan tunggu antriannya yang sekarang makin menumpuk panjang. :DD

    BalasHapus

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item