Bagaimana Kalajengking Merawat Anak-anaknya?

Bagaimana Kalajengking Merawat Anak-anaknya? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/istimewa
Sebagian besar hewan liar kecil tidak terlalu peduli dengan anak-anaknya, namun kalajengking adalah induk yang sangat melindungi anak-anaknya.

Mereka merawat anak-anaknya dengan cara menumpangkan mereka pada punggungnya, sehingga aman dari musuh-musuhnya, juga dari sengat sang induk.

Bayi-bayi tersebut berpegangan dengan capit mereka yang tajam. Jika salah satu bayi terjatuh, sang induk akan berhenti dan menunggu bayinya memanjat kembali.

Setelah tiga minggu, anak-anak kalajengking itu sudah cukup kuat untuk turun dari punggung induknya, dan sudah siap mencari makan, serta sudah sanggup melindungi diri sendiri.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Hewan Darat 4692433516626723985

Posting Komentar

  1. Misi min, mau cerita sambil nanya nih... hehe

    kan aku dapet kalajengking yang masih kecil nih (masih se jari kelingking) lha aku gak tau apa makanannya kalo yg masih kecil gitu... aku mau nanya kalo kalajengking yg masih kecil itu dikasih makannya apa ya min??? thanks...

    BalasHapus

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item