Kapan Balai Pustaka Didirikan?
https://www.belajarsampaimati.com/2010/02/kapan-balai-pustaka-didirikan.html
Ilustrasi/mediaindonesia.com |
Sebelum merdeka, Balai Pustaka telah membangun sekitar 2.800 Taman Bacaan Rakyat, dan selanjutnya menjadi pilar sastra dan budaya bangsa yang melibatkan banyak sastrawan. Badan penerbit ini juga menerbitkan novel-novel yang kemudian terkenal, seperti “Sitti Nurbaya”, “Salah Asuhan”, dan lain-lain.
Pada masa penjajahan Jepang (1942-1945), Balai Pustaka tetap eksis namun menggunakan nama lain, yaitu Gunseikanbu Kokumin Tosyokyoku (Biro Pustaka Rakyat Pemerintah Militer Jepang).
Pada saat ini, Balai Pustaka adalah perusahaan penerbitan dan percetakan milik negara, yang menerbitkan sekitar 350 judul buku per tahun yang meliputi kamus, buku referensi, keterampilan, sastra, sosial, politik, agama, ekonomi, dan penyuluhan.
Hmm… ada yang mau menambahkan?