Siapakah Joseph Haydn?

Siapakah Joseph Haydn? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/csosoundstories.org
Joseph Haydn adalah komposer terkenal asal Austria. Ia lahir pada tahun 1732 di sebuah desa bernama Rohrau.

Keluarga Haydn sangat mencintai musik, namun hanya Joseph Hayden-lah yang memperlihatkan bakat besar dalam bidang itu sampai menjadi pemusik. Pada usia enam tahun, dia mulai mempelajari musik secara serius di kota kecil Hainburg. Pada usia delapan tahun, Haydn ditarik menjadi anggota paduan suara gereja di Wina, dan di kota itulah ia hidup hingga akhir hayatnya.

Keberadaan Joseph Haydn sebagai anggota paduan suara gereja tidak lama, karena kemudian ia dikeluarkan, hingga terpaksa mencari uang dengan bermain biola di acara-acara pesta, sampai akhirnya bekerja di Akademi Musik milik Nicola Porpora.

Pada tahun 1759, ia menciptakan karya simfoninya yang pertama. Kemampuan musiknya yang besar sangat terlihat dalam karyanya tersebut, dan menyebabkan ia diundang untuk bergabung dengan orkestra pribadi milik seorang pangeran di Wina. Di sanalah ia banyak menciptakan berbagai komposisi musik yang membuatnya terkenal.

Joseph Haydn meninggal dunia pada 31 Mei 1809.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Tokoh 222278235103656074

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item