Bagaimana Albatros Berkembang Biak?

Bagaimana Albatros Berkembang Biak? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/istimewa
Albatros, atau elang laut, mulai berkembang biak antara usia enam hingga sepuluh tahun. Perkembangbiakan hewan ini terus berlangsung selama kehidupannya, yang bisa cukup panjang. Beberapa dari burung ini bisa hidup hingga lebih dari setengah abad.

Umumnya, albatros hanya memiliki satu pasangan seumur hidupnya, dan albatros betina bertelur setiap dua tahun. Satu tahun di antaranya mereka habiskan di laut.

Ketika albatros betina mulai mengandung dan akan bertelur, mereka berdua akan bekerjasama membangun sarang. Dua bulan kemudian, si betina akan menghasilkan satu butir telur, yang beratnya mencapai 500 gram.

Selama sekitar 80 hari, si jantan dan betina mengeraminya sampai telur itu menetas tiga bulan kemudian. Setelah itu mereka secara bergiliran menjaga dan menyuapi anaknya dengan daging ikan dan cumi, yang sudah dilumatkan dari tembolok mereka.

Pada usia enam bulan, bobot si anak bisa mencapai 12 kilogram—jauh lebih berat dari seekor elang laut dewasa.

Setelah hampir setahun, kedua induk burung itu akan pergi untuk tinggal di laut selama setahun, kemudian pulang untuk kembali berkembang biak. Sementara itu, berat badan si anak burung sudah turun, dan bulunya sudah tumbuh lebat.

Seiring dengan itu, ia juga akan mulai belajar terbang dan membentangkan sayapnya untuk lepas landas ke udara. Setelah berhasil terbang, anak burung albatros itu pun akan pergi ke lautan luas, tempatnya hidup selama beberapa tahun berikutnya.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Hewan Terbang 905859315179206618

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item