Kapan Jerman Menyerah Dalam PD II?
https://www.belajarsampaimati.com/2009/06/kapan-jerman-menyerah-dalam-pd-ii.html
Ilustrasi/dw.com |
Penandatanganan penyerahan itu dilakukan di markas Jenderal Eisenhower di Rheims, Prancis, yang secara otomatis mengakhiri Perang Dunia II di Eropa. Perwakilan Jerman, Jenderal Gustav Jodl, mengatakan bahwa mereka kini menyerahkan nasib Jerman ke tangan Sekutu.
Surat penyerahan tanpa syarat itu juga ditandatangani oleh para perwakilan dari Sekutu, yaitu Jenderal Bedell Smith (Amerika Serikat), Jenderal Ivan Susloparov (Soviet), dan Jenderal Francois Sevez (Prancis).
Penyerahan tanpa syarat oleh Jerman itu diumumkan secara serentak di tiga kota, yaitu London (Inggris), Washington DC (Amerika Serikat), dan Moskow (Uni Soviet). Pemerintah di tiga kota besar itu pun menyatakan 7 Mei sebagai Hari Kemenangan Eropa karena berhasil menaklukkan Jerman, yang menyulut Perang Dunia II.
Namun, pengumuman berakhirnya Perang Dunia II di Eropa baru dilakukan sehari kemudian, yaitu pada 8 Mei 1945, secara serentak oleh tiga pemimpin—Perdana Menteri Winston Churchill (Inggris), Joseph Stalin (Soviet), dan Presiden Harry Truman (Amerika Serikat).
Hmm... ada yang mau menambahkan?