Siapakah Dag Hammarskjöld?

Siapakah Dag Hammarskjöld? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/history.com
Dag Hjalmar Agne Carl Hammarskjöld adalah diplomat Swedia dan Sekjen PBB yang ke-2. Dilahirkan pada 29 Juli 1905, ia menjabat dari April 1953 sampai kematiannya akibat kecelakaan pesawat pada September 1961.

Dag Hammarskjöld lahir di kota Jonkoping, Swedia, namun besar dan menghabiskan tahun-tahun awalnya di Uppsala, tempat ayahnya menjabat sebagai Gubernur Kaunti. Ia menjadi Dosen Senior Ilmu Ekonomi pada 1933, dan menjabat sebagai Wakil Sekretaris dalam Kementerian Keuangan selama 10 tahun.

Selain itu, ia juga menjabat sebagai Ketua Delegasi Swedia ke perundingan OECD antara 1947-1948, Wakil Sekretaris Tetap di Kementerian Luar Negeri antara 1949-1951, dan kemudian bergabung dengan pemerintahan sebagai menteri negara non-politik dengan kisaran isu internasional yang luas. Pada April 1953, Dag Hammarskjöld diangkat sebagai Sekretaris Jenderal PBB.

Pada awal menjabat sebagai sekjen PBB, Hammarskjöld bisa dibilang tidak terkenal. Namun kemudian dia segera membuka mata dunia atas kemampuan yang dimilikinya.

Dengan visi yang jauh ke depan, Hammarskjöld berpirinsip bahwa setiap masalah harus segera diatasi dan diselesaikan, karena akan menjadi semakin rumit jika penyelesaiannya ditunda. Karena itu pulalah yang menjadikannya selalu bergerak cepat setiap kali terjadi masalah internasional.

Selama masa jabatannya, Hammarskjöld berhasil memperbaiki tiga krisis dunia—Krisis Suez pada 1956, dan dalam konflik di Lebanon serta Laos. Pada waktu perang saudara pecah di Kongo, Hammarskjöld membantu meminta pasukan PBB dikirim ke daerah itu, dan secara pribadi mencoba menengahi mereka yang bertikai.

Dalam menjalankan misi terakhir itu, pada 17 September 1961, Hammarskjöld tewas dalam kecelakaan pesawat di daerah (yang kini) bernama Zambia.

Secara anumerta, Dag Hammarskjöld dianugerahi Nobel Perdamaian pada 1961.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Tokoh 3749404768203283782

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item