Apa yang Dimaksud Skandal Watergate?

https://www.belajarsampaimati.com/2008/09/apa-yang-dimaksud-skandal-watergate.html
![]() |
Ilustrasi/newsweek.com |
Peristiwa itu dimulai dengan penangkapan lima laki-laki yang berusaha masuk ke Komite Nasional Demokrat (saingan politik Nixon yang berasal dari Partai Republik) dan memasang alat penyadap.
Insiden itu kemudian diselidiki, dan ternyata dilakukan oleh kelompok pendukung Richard Nixon. Para pelakunya lalu divonis bersalah, namun hakim yang memimpin sidang, John Sirica, menduga adanya konspirasi politik di balik kegiatan tersebut.
Senat Amerika Serikat kemudian meluncurkan komite untuk melakukan penyidikan lebih lanjut, dan terbongkarlah kasus itu, yang berbuntut dengan keputusan Nixon untuk mengundurkan diri dari kursi kepresidenannya.
Dilahirkan di Yorba Linda, California, Amerika Serikat, 9 Januari 1913, Richard Milhous Nixon adalah presiden Amerika Serikat ke-37, sekaligus presiden Amerika pertama yang mengundurkan diri dari jabatannya, atas hebohnya Skandal Watergate. Ia mengundurkan diri pada 8 Agustus 1973.
Hmm... ada yang mau menambahkan?