Kapan Terjadinya Perang Antarsuku di Rwanda?

Kapan Terjadinya Perang Antarsuku di Rwanda? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/okezone.com
Dua suku besar di Rwanda, yaitu suku Tutsi dan suku Hutu, saling berperang yang mengakibatkan 800 ribu orang Tutsi terbunuh, pada 6 April 1994. Akibat bentrokan berdarah itu, dua juta warga Rwanda terpaksa mengungsi ke tempat lain yang lebih aman.

Peperangan antara dua suku besar tersebut memiliki akar sejarah sejak puluhan tahun sebelumnya, hingga kemudian terjadi rekonsiliasi di antara para pemuka suku pada tahun 1994.

Di dalam rekonsiliasi itu, mereka bersepakat untuk membentuk pemerintahan koalisi melalui pemilihan umum yang demokratis. Tetapi, pada April 1994, terjadi peristiwa misterius, yaitu jatuhnya pesawat yang mengangkut Presiden Rwanda yang berasal dari suku Hutu.

Kelompok ekstrim Hutu menuduh suku Tutsi berada di balik peristiwa tersebut, dan langsung mengobarkan perang antarsuku. Suku Hutu, yang merupakan kelompok mayoritas di Rwanda, mendapatkan dukungan Prancis. Sedangkan suku Tutsi memperoleh dukungan AS.

Akhirnya, dengan bantuan AS, suku Tutsi berhasil meraih kemenangan dan menjadi rezim yang berkuasa di Rwanda.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Sejarah 226878262372950539

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item