Siapakah Martha Graham?

Siapakah Martha Graham? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/kennedy-center.org
Lahir pada 11 Mei 1894 di Pittsburgh, Pennsylvania, Martha Graham adalah penari dan koreografer terkenal dari Amerika, dianggap sebagai salah satu perintis tari modern terkemuka, yang pengaruhnya dalam dunia tari dapat dibandingkan dengan pengaruh Igor Stravinsky dalam musik, atau Pablo Picasso dalam seni rupa.

Ia menggeluti dunia tari dan merancang gerak seni tari selama lebih dari tujuh puluh tahun, dan selama waktu itu pula dia merupakan penari pertama yang pernah melakukan pertunjukan di Gedung Putih, berkeliling dunia sebagai duta besar seni, dan menerima penghargaan tertinggi di Amerika Serikat, yakni Presidential Medal of Freedom.

Sepanjang hidupnya, Marta Graham telah menerima berbagai penghargaan, dari Freedom of the City untuk kota Paris, hingga Order of Precious Crown dari kekaisaran Jepang. Ia meninggal dunia pada 1 April 1991, dalam usia 96 tahun.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Tokoh 2868307307933468096

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item