Kapan Terjadinya Ledakan Bom di Gedung BEJ?

Kapan Terjadinya Ledakan Bom di Gedung BEJ? Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/republika.co.id
Sebuah bom meledak di lantai P2 gedung Bursa Efek Jakarta (BEJ), pada 13 September 2000, pukul 15.17 WIB. Ledakan yang terjadi beberapa menit sebelum penutupan jual beli itu mengakibatkan sepuluh orang tewas akibat kesulitan pernapasan. Bom itu terbuat dari bahan RDX, dan bersumber di sebuah mobil Toyota Corona Marx II.

Berdasarkan keterangan dari para saksi, pihak kepolisian berhasil menangkap enam pelakunya pada 12 Januari 2001. Keenam tersangka itu adalah Ibrahim AMD bin Abdul Wahab, Sersan Irwan alias Irfan, Kopral Ibrahim Hasan, Iswadi H. Jamil, Tengku Ismuhadi Jafar, dan Nuryadin.

Dalam pengadilan di Kejaksaan Tinggi Jakarta, keenam orang itu dikenai pasal 1 ayat 1 dan ayat 3 Undang-Undang No. 12/Darurat/1951 junto pasal 338 KUHP junto pasal 63 ayat 1 dan ayat 2 KUHP, yang ancaman hukumannya berkisar antara 15 tahun penjara, hukuman seumur hidup, dan hukuman mati.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Umum 6425268944271515914

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item